4 Jenis Buah Naga dan Manfaatnya untuk Tubuh

4 Jenis Buah Naga dan Manfaatnya untuk Tubuh

Rambe
By -
0

Bicaranews|Jakarta - Dengan kulitnya yang bersisik dan rasanya yang manis, buah naga menjadi salah satu jenis buah yang banyak disukai orang Indonesia. Kebanyakan orang hanya kenal buah naga dengan daging buah yang merah dan putih.

Namun sebenarnya, ada empat jenis buah naga, yaitu buah naga merah, super merah, kuning, dan putih.

Jenis-jenis buah naga

1. Hylocereus undatus memiliki ciri-ciri kulit buah merah dan daging buah yang berwarna putih.

2. Hylocereus costaricensis memiliki kulit buah naga yang berwarna merah dengan daging buah berwarna super merah.

3. Hylocereus polyrhizus memiliki kulit buah berwarna merah dengan daging buah berwarna merah keunguan.

4. Selenicereus megalanthus memiliki ciri-ciri kulit buah yang berwarna kuning dengan daging buah yang berwarna putih.

Di Indonesia, buah naga sebenarnya jenis buah pendatang baru. Buah dari tanaman yang menyerupai kaktus ini berasal dari biji yang didatangkan dari Vietnam pada tahun 2000-an.

"Buah ini masuk ke Indonesia awal 2000-an dari Vietnam, tapi asalnya sendiri dari Amerika Tengah dan Amerika Selatan," kata Sobri, Peneliti Utama Pusat Kajian Hortiluktura Tropika IPB, dikutip dari CNN Indonesia TV.

Sekalipun saat ini, buah naga dengan daging buah berwarna merah lebih banyak dijumpai di pasaran, namun sebenarnya, buah naga putih-lah yang lebih dulu dibudidayakan di Indonesia.

"Buah yang pertama masuk Indonesia justru yang putih, karena di Vietnam yang saat itu banyak beredar adalah yang putih. Kemudian orang Indonesia melihat ada yang merah, barulah dibudidayakan yang merah, yang putih agak tergantikan."

Rasa buah naga merah yang lebih manis dibanding buah naga putih yang lebih 'hambar' serta teksturnya yang lebih lunak adalah salah satu alasan mengapa naga merah lebih disukai.

Kandungan gizi dan manfaat buah naga

Buah dengan biji hitam kecil yang tersebar di dalam daging buah ini nyatanya juga memiliki ragam manfaat.

Per 100 gram buah naga mengandung serat 3 gram, vitamin c 10-30 mg, dan karbohidrat 9 gram. Kandungan serat ini membuat buah naga baik dikonsumsi untuk orang yang ingin menurunkan berat badan alias diet.

"Kandungan serat tinggi buah naga bermanfaat untuk pasien diabetes karena seratnya tinggi tapi memang harus hati2 karena ada karbohidrat atau gula di dalamnya," ucap Fiastuti Witjaksono, dokter spesialis gizi.

Selain itu, konsumsi buah naga juga bisa membantu mencegah diabetes dan mencegah penuaan dini. Buah naga juga memberi manfaat untuk ibu hamil yaitu mencegah konstipasi atau sembelit karena kandungan serat di dalamnya.

Buah naga sebenarnya adalah buah dari tanaman kaktus yang aslinya terdapat di Amerika Tengah, yang lantas dibudidayakan di Asia dan menjadi populer.

Manfaat kulit buah naga

Tak cuma buahnya yang memiliki banyak manfaat, kulit buah naga ternyata juga punya banyak manfaat kesehatan dan kecantikan.

Kulit buah naga mengandung antosianin dalam jumlah tinggi. Antosianin merupakan senyawa agen antioksidan yang melindungi tubuh dari paparan radikal bebas yang bisa memicu berbagai penyakit kronis.

Sejumlah penelitian telah menemukan berbagai manfaat dari antosianin. Antosianin dipercaya dapat mengurangi risiko diabetes dengan mengontrol kadar gula darah. Antosiani juga diklaim memiliki sifat anti-kanker.

Selain itu, kulit buahnya juga sumber serat yang baik dan bisa membuat kenyang lebih lama. Kulit buah ini juga bisa diolah menjadi makanan penutup (desert) yang enak dan sehat, misalnya selai, puding, cake, biskuit, keripik dan lainnya.(cnni)

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)