Bicara News|TOBA - Mengingat bahwa Kabupaten Toba sudah merupakan zona hijau penyebaran Covid-19. Bupati Toba Ir. Darwin Siagian pimpin rapat pembahasan pelaksanaan proses belajar mengajar (PBM) tatap muka pada tingkat SMP se-Kabupaten Toba dengan menghadirkan Kepala Sekolah dan Ketua Komite Sekolah Tk. SMP se-Kabupaten Toba, Selasa (11/8/2020).
Dalam rapat tersebut, Bupati menyepakati PBM tatap muka dimulai 18 Agustus 2020. Kesepakatan itu diambil sesuai SK bersama Empat Menteri bahwa daerah Zona Kuning/Hijau penyebaran Covid 19 diperbolehkan melaksanakan PBM Tatap muka dengan mengikuti protokoler kesehatan yang ketat.
Dalam arahannya, Bupati Toba Ir. Darwin Siagian menekankan pentingnya konsistensi sikap dan perilaku Unsur Pengajar dan siswa dalam menerapkan protokol kesehatan dan petunjuk-petunjuk lainnya agar proses belajar mengajar tatap muka tidak menjadi blunder dan malah menimbulkan kluster baru penyebaran Covid-19.
Turut mendampingi Bupati dalam rapat itu Sekdakab Drs. Audi Murphy Sitorus, Kadis Pendidikan Parlinggoman Panjaitan, Kepala BNPB Pontas Batubara, Kadis Kesehatan Juliwan Hutapea, Kadis Perhubungan Tito Siahaan dan Kepala BKD Kabupaten Toba. (rel/bn)
Posting Komentar
0Komentar