Bicaranews.com|Parapat - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kabupaten Simalungun resmi dilantik, Senin (19/10/2020) di Parapat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon Simalungun.
Acara pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) dengan nomor 021-SK/DPD/PBB/V/2020 tentang pengangkatan Ketua DPC PBB Simalungun terpilih Chenwin Simbolon dengan masa jabatan 2020-2025 yang disampaikan oleh Wakil Skretaris Daerah DPD PBB Provinsi Sumatera Utara Indra Siregar SE.
Ketua DPC PBB Simalungun, Chenwin Simbolon usai terima mandat dalam sambutannya menyampaikan berterimakasih kepada Ketua Umum dan para Pengurus DPD PBB Sumatera Utara (Sumut) karena telah memberikan dukungan dan kepercayaan untuk mempimpin organisasi PBB di Kabupaten Simalungun dengan masa jabatan 2020-2025 dan berjanji akan megibarkan Pataka dan mengembangkan organisasi PBB di Simalungun.
"Terimakasih kepada Ketua Umum dan seluruh kader dan pengurus PBB karena acara pelantikan Ketua DPC dan Ketua PAC di Parapat berjalan lancar dan sukses," ujar Simbolon.
Dalam kesempata itu, Ketua Umum PBB Lambok F Sihombing dalam bibimbingannya menyampaikan agar Ketua DPC PBB Simalungun yang baru dilantik menjalankan amanah sesuai dengan filosofi organisasi PBB, solidaritas, toleransi, kerukunan dan gotongroyong.
Lambok juga berharap kepada ketua beserta para pengurus PBB Simalungun bisa menjalankan kepengurusannya sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga sehingga bisa menciptakan dan berkontribusi positif kepada masyarakat sesuai dengan potensi yang dimiliki Kabupaten Simalungun bidang kepariwistaan Danau Toba.
Hal yang sama juga disampaikan, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PBB Provinsi Sumatera Utara yang diwakili Sekretaris R Tigatorop menyampaikan agar Ketua DPC PBB Simalungun mengibarkan Pataka ke seluruh Kabupaten Simalungun dan menjalankan amanah organisasi PBB sehingga dipercayai dan dicintai masyarakat baik di tingkat kecamatan hingga ke rantingnya di Simalungun.
Adapun 12 Ketua PAC PBB Kabupaten Simalungun yang juga dilantik yakni, Kecamatan Bandar Belman M Silitonga, Girsang Sipangan Bolon Elfrits A Sihombing, Bosar Maligas Masita Sitorus, Kecamatan Purba Sangap Sijabat, Kecamatan Siantar Yohannes F Marganda, Tanah Jawa Robinson Napitu, Raya Jakardo Damanik, Ujung Padang Efendi Purba, Silimakuta Timbul Sipayung, Pematang Bandar Aminton Samosir, Hantonduhan Josua SP Sinaga dan Kecamatan Panei Jaholong Sinaga.
Pelantikan dihadiri Camat Girsang Sipangan Bolon Eva Uliatrha, Kapolsek Parapat Iptu Hosea Ginting, Tokoh Agama, Adat, para pengurus dan kader organisasi PDD PBB dan pengurus dan kader PBB Simalungun beserta para undangan.(t/bn)
Posting Komentar
0Komentar