Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu Nyoblos di TPS 022 Tasbi Medan

Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu Nyoblos di TPS 022 Tasbi Medan

Rambe
By -
0

Bicaranews.com|Medan - Bobby Nasution dan istrinya, Kahiyang Ayu akan mencoblos di TPS 022 kompleks Tasbi, Jalan Setia Budi, Medan, Rabu (9/12/2020). Di TPS ini, Bobby terdaftar di nomor 171 dan istrinya, Kahiyang Ayu, di nomor 172 dalam daftar pemilih tetap (DPT).

Sebelum menuju ke TPS, Bobby Nasution dan keluarga terlebih dahulu berziarah ke makam ayahnya almarhum Erwin Nasution di pemakaman muslim Jalan Guru Patimpus.

"Insyaallah, saya dan istri serta keluarga akan nyoblos sekitar jam 10.00 atau jam 11.00-an lah. Karena pagi ini kami mau ziarah dulu, kirim doa kepada almarhum ayah," kata pria yang memiliki nama lengkap Muhammad Bobby Afif Nasution ini.

Seperti diketahui, Kahiyang Ayu ikut mencoblos bersama Bobby Nasution karena putri Presiden Jokowi ini sudah menjadi warga Medan. "Setelah menikah sekitar tiga tahun, Kahiyang ikut suami jadi warga Medan," ungkapnya. 

Saat disinggung tetang apa yang akan dilakukannya terhadap hasil pemungutan suara Pilkada Medan nanti, Bobby yang didampingi istrinya menyatakan siap menerima apapun keputusannya.

"Apapun hasilnya nanti, sudah ditentukan Allah. Kita sudah bekerja keras, berjuang dengan sepenuh hati. Sekarang kita kembalikan semuanya kepada Allah," katanya.

Sedangkan pendamping Bobby Nasution, yakni Aulia Rachman, mencoblos di TPS 001 di Jalan Deposito Titi Papan, Kecamatan Medan Deli.

Kader Partai Gerindra ini akan mencoblos dengan keluarga besarnya yang tinggal saling berdekatan. 

Bobby merupakan cawalkot Medan yang diusung PDIP, Gerindra, Golkar, NasDem, PAN, PPP, Hanura, dan PSI. Dia berpasangan dengan Aulia Rachman.

Paslon ini bersaing dengan Akhyar Nasution-Salman Alfarisi. Akhyar-Salman diusung Demokrat dan PKS.(t/bn)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)