Pilkades 2021 di Tapteng Ricuh, Ini Kata Pemkab!

Pilkades 2021 di Tapteng Ricuh, Ini Kata Pemkab!

Rambe
By -
0

 

Simulasi

Bicaranews.com|PANDAN - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) ricuh dengan masyarakat. 

Kericuhan tersebut merupakan Simulasi Pengendalian Huru Hara Mendukung Kondusif Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) 2021 di Halaman Gedung Serbaguna (GOR) Pandan pada Jumat (02/07/2021).

Plt Kepala Satpol PP Tapteng Wi Chandri Limbong, ST, MM menyampaikan bahwa tujuan kegiatan simulasi pengendalian huru hara ini sebagai persiapan pengamanan Pilkades yang akan dilaksanakan secara serentak di Tapteng pada bulan November tahun 2021.

"Semoga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan namun apabila terjadi kericuhan kami dari Satpol PP Tapteng sudah menyiapkan pasukan dan armada Satpol PP dan Damkar untuk mendukung kondusif Pilkades di akhir tahun 2021 ini," kata Wi Chandri Limbong, ST, MM.

Plt Kepala Satpol PP Tapteng menjelaskan bahwa sebanyak 90 orang dari 350 orang personil Satpol PP dan Damkar yang ikut dalam simulasi. Selain itu, simulasi ini juga melibatkan 2 unit dari 4 armada Damkar, 2 unit Dalmas, 2 Patroli, 2 unit patwal, dan 1 unit ambulance beserta Tenaga Medis Dinkes Tapteng.

"Kedepannya, dalam pengamanan Pilkades akan berkolaborasi dgn TNI dan POLRI," ujar Plt Kepala Satpol PP Tapteng Wi Chandri Limbong, ST, MM.

Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) Pemberdayaan Masyarakat dan Desa  (PMD) Tapteng Hendri Haluka Sitinjak, STP meyampaikan simulasi digelar untuk mengatasi hal yang tidak di inginkan pada saat Pilkades nanti. "Kita tidak menginginkan kericuhan terjadi. Apabila hal itu terjadi, kita sudah siap bagaimana mengatasinya," tuturnya.

"Kita akan tetap siaga dan mengantisipasi kondusif pelaksanaan Pilkades 2021 ini. Kita berdoa agar Pikades berjalan dengan lancar. Seandainya ada di luar rencana, kita harus siap-siap mengantisipasinya. Semoga kita sehat dan agar tingkatkan kesehatan tubuh, misalnya dengan rajin berolahraga," ujar Plt Kepala Bakesbangpol Tapteng Budi JH Siahaan, SE.

Turut hadir pada simulasi itu, Kabag Hukum dan Ortala Setda Tapteng Freddy Sitompul, SH dan jajaran Sapol PP dan Damkar pada Satpol PP Tapteng.(kominfo)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)