Bicaranews.com|DOLOKSANGGUL – Warga Dusun I Marade, Desa Sipituhuta, Kecamatan Pollung, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) digegerkan dengan temuan Pasangan Suami Istri (Pasutri) membusuk di kamar tidur rumahnya, Jumat (1/10/2021) sekira pukul 13.00 WIB.
Kapolres Humbahas melalui Paur Subbag Humas, Bripka Syawal Lolo Bako mengatakan, pasangan suami istri itu bernama Abdul Lumban Gaol (70) merupakan pensiunan PNS dan istrinya bernama Marlina boru Simanullang (68), pertama kali ditemukan oleh anaknya Melva Lumban Gaol.
“Mereka diperkirakan sudah meninggal 2 atau 4 hari. Jasad Abdul ditemukan telungkup dengan kepala bersandar di perut istri. Sedangkan, Marlina terlentang dengan menggunakan selimut, memakai baju daster dan jaket tanpa memakai celana dalam,” katanya.
Tewasnya Pasutri itu ditemukan anaknya, Melva bersama tiga orang anaknya yang datang dari Hutagalung Kabupaten Samosir bertujuan ingin menjenguk orang tuanya tersebut. Melva melihat rumah orang tuanya dalam keadaan tertutup. Kemudian, Melva menyuruh anaknya Fatria Sintauli Sinaga masuk dari jendela rumah yang berada sebelah kiri.
“Setelah pintu rumah dibuka, tercium aroma bau di dalam kamar. Karena terkunci, Melva mencongkel pintu kamar orang tuanya dengan menggunakan linggis. Melihat orang tuanya sudah terlentang tidak bernyawa. Jenazah keduanya langsung dievakuasi polisi ke RSU Dolok Sanggul," jelas Syawal.
Mengenai penyebab kematian keduanya, pihaknya telah mengumpulkan sejumlah bukti dan menunggu hasil visum dari rumah sakit.“Penyebab kematian diduga korban meninggal lemas karena asap. Dari tubuh korban tidak ditemukan aneh pada tubuh korban. Keluarga telah membuat surat pernyataan untuk tidak dilakukan autopsi,” pungkasnya.(wol/bn)
Posting Komentar
0Komentar