BicaraNews.com|Langkat - Kapolres Langkat menggelar apel bersama dalam rangka mensukseskan vaksinasi nasional dan apel siaga dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Langkat, bertempat di Lapangan Jananuraga, Rabu (09/03/2022).
Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok, SH, SIK melalui Kasubbag Humas AKP Joko Sumpeno mengatakan dikantornya, Kamis (10/03). Bahwa Polres Langkat dan Kodim 0203 Langkat, Yonif 08 Marinir Harimau Putih serta unsur pemerintahan mengupayakan percepatan program vaksinasi nasional.
"Sampai saat ini Polres Langkat bersama TNI bersinergi untuk mendorong percepatan vaksinasi. Salah satu tolak ukur terlaksananya strategi itu setelah terjadinya penurunan hingga pengendalian laju kenaikan kasus virus covid-19 dari tengah masyarakat," kata AKP Jono.
Oleh karena itu, kata AKP Joko Sumpeno, Kapolres Langkat mengucapkan terima kasih atas sinergitas TNI dalam menyelenggarakan situasi kamtibmas yang kondusif.
Kiranya sinergitas ini terus dilanjutkan sebelum dan sesudah masa covid 19 berakhir. Kini pencapaian vaksinasi masyarakat di Langkat karena kerja keras Polri bersama TNI serta unsur Forkopimda.
Dipenghujung apel tersebut, Komandan Kodim 0203 Langkat Letkol Wisnu Joko Saputro menambahkan, dimasa pandemik ini mari kita terapkan 3M agar vaksinasi nasional berjalan dengan baik serta mampu menekan penyebaran covid 19. (Bn/Mare)
Posting Komentar
0Komentar