Bicaranews.com|Taput - Bupati Tapanuli Utara Drs. Nikson Nababan.M.SI didampingi Kadis Pariwisata Sasma Situmorang resmikan Waterboom "JunJun"di desa Sitompul kecamatan Siatas Barita, Senin 5 September 2022.
Waterbom dan wahana permainan anak anak pertama di kecamatan Siatas Barita seluas 1,4 Hektar yang diresmikan tersebut adalah milik Sihol Sitompul.
Dalam sambutannya,Nikson Nababan menyampaikan apresiasi kepada Sihol Sitompul yang telah berpartisipasi dibilang Pariwisata di Tapanuli Utara, khususnya di kecamatan Siatas Barita.
"Harapan saya kiranya para perantau asal Taput dapat mengikuti langkah bapak Sihol dalam mengembangkan Pariwisata,Pertanian,Peternakan, Pendidikan dan lain sebagainya" ucap Bupati.
Tak lupa juga Nikson Nababan mengucapkan Selamat Ulang Tahun ke 80 tahun kepada Sihol Sitompul yang bertepatan hari peresmian Waterboom miliknya.
Pada Kesempatan itu, Sihol Sitompul sebagai Pemilik Waterboom JunJun memberikan sambuatannya
"Terima kasih untuk Bapak Bupati Nikson Nababan telah hadir peresmian Waterboom, kami sangat senang atas kehadiran bapak bupati karena dengan adanya Waterboom ini kami sadah membantu Pemkab Taput untuk mewujudkan Visi Misi Bupati di bidang Pariwisata." Ujar Sihol sitompul
Dalam kesempatan tersebut, Sihol Sitompul bersama keluarga memberikan cenderamata berupa Ulos Batak kepada Bupati Taput.
Acara dilanjutkan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Bupati tanda peresmian Waterboom JunJun.
Acara peresmian waterboom, turut hadir juga Anggota DPRD Royal Simanjuntak,Mauliate Sitompul, Novada Camat,Uspika dan Kepala Desa se kecamatan Siatas barita. (bn)
Pewarta : Maruli
Posting Komentar
0Komentar