Kantor Desa Kelantan Kecamatan Brandan Barat, Langkat |
Hal tersebut disampaikan Dewi Yusna Kasi PMP Desa Klantan bahwa," Desa Klantan Kecamatan Brandan Barat, terletak di garis bujur : 3 derajat, 41, 30 derajat - 30, 42, 23. Di garis lintang : 98 derajat 21, 5 - 98 derajat 23,125.
Untuk suhu rata - rata : 30 derajat celcius. Terletak di sebelah Utara Desa Perlis, sebelah Selatan Sungai Babalan dan sebelah Timur Sungai Babalan serta sebelah Barat Desa Perlis, Kecamatan Brandan Barat Pangkalan Brandan, Langkat," ujar Dewi Yusna, Jumat (19/5/2023).
Masyarakat Desa Kelantan memiliki 3 Dusun, dari jumlah tersebut Dusun I dihuni 128 KK Dusun II 161 KK dan Dusun III 173 KK dan jumlah seluruhnya 462 kepala keluarga sesuai data tahun 2022.
Pencaharian sehari - hari warga Desa Klantan 90 persen nelayan dan 10 persen lagi pedagang," kata Dewi Yusna.
Rabat Beton Infrastruktur Jalan Menuju Kantor Desa |
Untuk bidang pendidikan rata - rata SLTA sederajat juga ada sekolah di perguruan tinggi," katanya.
Kepala Desa Klantan M. Iqbal menyebutkan, " terealisasinya pembangunan di Desa Klantan ini. Tidak terlepas berkat kebersamaan warga dengan perangkat desa.
Tanpa bantuan masyarakat Kepala Desa mungkin tidak mampu untuk melakukan pembangunan. Oleh karena itu harus bekerja sama, " tandasnya. (bn)
Pewarta : H. Simare - mare
Posting Komentar
0Komentar