Nahkoda Baru, SMP Negeri 13 Medan Siap Berbenah

Nahkoda Baru, SMP Negeri 13 Medan Siap Berbenah

Hendri
By -
0

Kepala smpn 13 medan melakukan perubahan
Kepala SMP Negeri 13 Medan Awal Ihsan Porkas Harahap, S.Pd M.Pd Saat Di Wawancarai Awak Media Diruang Kerjanya, Kamis (13/7/2023) 
Bicaranews.com | MEDAN - Kepala SMP Negeri 13 Medan, Awal Ihsan Porkas Harahap, S.Pd M.Pd yang baru 3 bulan dilantik  menjadi Kepala Sekolah (Kepsek), kini tengah membenahi sekolah yang dipimpinnya itu. 

"Kita targetkan sekolah ini bisa diperhitungkan dan bersaing dengan sejumlah sekolah yang berada di pusat kota Medan," ujar Awal Ihsan kepada awak media, Kamis (13/7/2023) di ruang kerjanya di Jalan Sampali, Medan.

Dikatakan, langkah pertama yang dibenahi adalah menjalin komunikasi yang baik dengan semua guru dan staf. Sebab, dengan komunikasi yang baik ini dapat meningkatkan kinerja masing-masing, dan kita juga telah menyiapkan beberapa program demi meningkatkan akreditas SMP Negeri 13 Medan kedepannya. 

"Dengan hubungan dan komunikasi yang baik, maka semua pekerjaan dapat dikerjakan bersama, sehingga apa yang ditargetkan dapat tercapai," terang kepsek yang sebelumnya menjabat Wakasek di SMPN 11 Medan ini. 

Dalam mengejar target yang telah ditetapkan, SMP Negeri 13 Medan masih terkendala dengan masalah sarana dan prasarana, namun kedepannya kita akan benahi masalah prasarana dan sarana sehingga SMP Negeri 13 Medan kedepannya menjadi sekolah baik. 

Lanjutnya, mengenai eskul di SMP Negeri 13 Medan juga kita benahi agar anak-anak yang mengikuti eskul bisa berbuat baik kedepannya demi mengharumkan nama sekolah SMP Negeri 13 Medan, tutupnya. (Bn)


Pewarta : HN

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)