Polres Langkat Amankan 8 Unit Sepmor Knalpot Blong Tanpa Dokumen

Polres Langkat Amankan 8 Unit Sepmor Knalpot Blong Tanpa Dokumen

Hendri
By -
0

Sepeda Motor Yang Ditahan Di Polres Langkat
Bicaranews.com | LANGKAT - Personil Polres Langkat patroli rutin dan razia knalpot blong, antisipasi genk motor, begal, balap liar serta aksi premanisme di wilayah hukum Polres Langkat, Minggu (23/7/2023) Pukul 01.00 Wib.

Kegiatan berdasarkan Surat Perintah Kapolres Langkat Nomor : Sprin / 823 / VII/ Pam.3. / 2023 Tanggal 21 Juli 2023. Dipimpin oleh Kabag Ops Polres Langkat AKP Sahrial Sirait, SH MH.

Kapolres Langkat AKBP Faisal Rahmat Husein, SIK SH MH kepada wartawan mengatakan melalui Plh Kasi Humas AKP Yudianto. Saat kegiatan diikuti oleh Kasat Lantas AKP Hosea Ginting, KBO Sat Lantas Iptu Jekson Situmorang.

Kemudian Kanit Intelkam Polsek Stabat Ipda M.Situmorang, Kanit Provos Ipda Sukma Atmaja, SH, KBO Sat Sabhara Ipda Ibnu Hasym dan Personil Satfung yang terlibat di sprint.

Sasaran utama patroli dan razia hari ini di sepanjang jalan Proklamasi hingga titi penceng Stabat, dan Janlinsum persimpan jalan Sei Karang," sebutnya. 

"Saat razia petugas mengamankan 8 unit kenderaan roda dua memakai knalpot blong. Kemudian mereka tidak dapat menunjukkan dokumen kenderaan sehingga diamankan ke Mako Polres Langkat.

Selama pelaksanaan patroli, berjalan aman dan kondusif dan berakhir pukul 03.15 Wib," kata AKP Yudianto. (Bn) 


Pewarta : H. Simare - mare 


Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)