Polres Tapteng Sosialisasikan Pencegahan Dan Penanganan Penyakit Jantung

Polres Tapteng Sosialisasikan Pencegahan Dan Penanganan Penyakit Jantung

Hendri
By -
0

Polres Tapteng

Bicaranews.com | TAPTENG - Kapolres Tapanuli Tengah (Tapteng) AKBP Basa Emden Banjarnahor, SIK, MH ingatkan seluruh jajarannya untuk selalu menjaga kesehatan jasmani terutama kesehatan jantung, karena penyakit jantung menjadi penyebab utama tingginya kasus angka kematian bagi personil Polri diwilayah Polda Sumut.

Oleh karena itu, Polres Tapanuli Tengah melalui Sidokkes menyelenggarakan sosialisasi terkait pencegahan dan penanganan dasar penyakit jantung di lapangan apel Polres Tapanuli Tengah, Senin (11/9/2023) pukul 08.30 Wib.

Kegiatan penyuluhan dan sosialisasi diberikan oleh Dr. Maruli Silalahi, M.Kes didampingi Kasi Dokkes Polres Tapteng Penda Kristina Siregar, turut dihadiri langsung Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Basa Emden Banjarnahor, SIK, MH bersama Pejabat dan Personil Polres Tapanuli Tengah.

Adapun materi yang diberikan terkait sosialisasi dalam pencegahan dan penanganan penyakit jantung terdiri dari definisi, jenis penyakit jantung, penyebab penyakit jantung, pencegahan, dan penatalaksanaan yakni pertolongan/tindakan dan pengobatan.

"Kita ketahui bersama bahwa penyakit jantung banyak mengakibatkan kematian yang tidak dapat kita prediksi kapan terjadi disituasi dan lapangan tertentu, sehingga sebagai anggota Polri khususnya Polres Tapanuli Tengah perlu mendapatkan bekal agar memiliki pengetahuan pencegahan dan penanganan dasar penyakit jantung,” jelas dokter Maruli.

Melalui sosialisasi yang diikuti seluruh anggota Polres Tapteng ini menjadi bekal pertolongan dasar pada penanganan serangan jantung serta dapat meningkatkan kesadaran personil untuk menjaga kesehatan jantung dengan menjaga pola hidup sehat.

Kapolres Tapanuli Tengah berharap melalui sosialisasi ini anggota Polres Tapteng mampu mencegah dan penanganan penyakit jantung, menghindari supaya tidak terjadi pada diri sendiri maupun terhadap orang-orang di sekeliling yang kita cintai. (Humas)


Pewarta : Maruli

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)