Pastikan Layanan Pemasyarakatan Berjalan Baik, Ka Kanwil Kemenkumham Sumut Kunjungi Rutan Tarutung

Pastikan Layanan Pemasyarakatan Berjalan Baik, Ka Kanwil Kemenkumham Sumut Kunjungi Rutan Tarutung

Hendri
By -
0



Rutan Tarutung

Bicaranews.com | TARUTUNG - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung menerima kunjungan kerja Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara, Anak Agung Gde Krisna didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan, Rudy Fernando Sianturi dan Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi, Soetopo Berutu dalam rangka kegiatan Monitoring dan Evaluasi dan Penguatan Tusi Pemasyarakatan di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung, Rabu (3/7/2024.


Kunjungan Kerja Ka Kanwil tersebut disambut baik oleh Kepala Rutan Kelas IIB Tarutung, Ismet Sitorus beserta jajaran.


Kegiatan Monitoring dan Evaluasi oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara, Anak Agung Gde Krisna yang terfokus pada layanan pemasyarakatan yang ada di Rutan Tarutung diawali dengan melakukan kontrol ke Kamar Hunian, Blok Hunian Warga Binaan, Dapur dan Klinik Rutan untuk memastikan pelayanan kesehatan berjalan optimal.


Anak Agung Gde Krisna juga menyempatkan diri untuk menyapa warga binaan di blok hunian untuk mendengar keluh kesah Warga Binaan di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung. 


“Keluhan para WBP merupakan feedback yang penting untuk meningkatkan pelayanan pemasyarakatan yang diberikan oleh satuan kerja di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, khususnya Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung”, ujar Agung Krisna. 


Kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan Penguatan Tusi Pemasyarakatan yang dilaksanakan di ruangan kerja Kepala Rutan Kelas IIB Tarutung. Agung Krisna menyampaikan kepada seluruh jajaran Rutan Tarutung agar selalu melaksanakan 3 Kunci pemasyarakatan maju, yaitu Deteksi Dini Gangguan Keamanan dan Ketertiban, memberantas narkoba dan Sinergi dengan Aparat Penegak Hukum, serta Back to Basic Pelaksanaan Prinsip Dasar Pemasyarakatan.

 

Agung Krisna juga menyampaikan kepada seluruh Petugas Rutan Kelas IIB Tarutung agar selalu meningkatkan pelayanan publik, menjaga kebersamaan dan kekompakan dalam bertugas, menjaga kesehatan dan semangat dalam bekerja serta meningkatkan kewaspadaan terhadap gangguan keamanan dan ketertiban.


Kepala Rutan Kelas IIB Tarutung, Ismet Sitorus mengucapkan terima kasih atas kunjungan Bapak Anak Agung Gde Krisna beserta tim monev Kanwil Kemenkumham Sumut. Ismet Sitorus berharap melalui monev tersebut dapat memberikan penguatan pemahaman terkait layanan-layanan pemasyarakatan dan keamanan kepada jajaran serta dapat melaksanakan tugas dengan baik dan benar. (Humas Rutan/NS)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)