YKI Sumut Sosialisasi Pencegahan Kanker Sejak Dini di SMAN 5 Medan

YKI Sumut Sosialisasi Pencegahan Kanker Sejak Dini di SMAN 5 Medan

Hendri
By -
0



YKI Sumut
Ketua Darma Wanita Persatuan Pendidikan Sumatera Utara Linda Fauziah A Haris Lubis (Tengah) Saat Menyaksikan Penampilan Seni Tari Siswa-siswi SMAN 5 Medan Dalam Acara Sosialisasi Pencegahan Kanker di Aula Sekolah SMAN 5 Medan

Bicaranews.com | MEDAN - Yayasan Kanker Indonesia (YKI) cabang Sumatera Utara (Sumut) mengadakan sosialisai kanker di Sekolah SMAN 5 Medan, Senin (29/7/2024). 


Sosialisasi itu untuk memberikan pemahaman dikalangan pelajar tentang kanker, penyebab dan jenis, serta cara pencegahan dan tindakan jika telah terkena penyakit kanker. 


YKI Sumut
Kepala SMAN 5 Medan Supraba Ika Sari, S.Pd, M.SI Saat Menyampaikan Kata Sambutan Dalam Acara Sosisalisi Pencegahan Kanker di Aula Sekolah Jalan Pelajar No 17 Kelurahan Teladan Timur, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan


Turut hadir dalam sosialisasi tersebut, Ketua Darma Wanita Persatuan Pendidikan Sumatera Utara, Linda Fauziah A Haris Lubis, Seketaris YKI Provinsi Sumatera Utara Dr Siti Zahara Nasution, S.Kpn, M.NS, Bendahara YKI Sumatera Utara dan Kepala SMAN 5 Medan Suparaba Ika Sari, Para Guru serta Perwakilan Siswa-siswi SMAN 5 Medan. 


"Ini salah satu upaya YKI Sumut untuk mensosialisasikan cegah kanker sejak dini khususnya dikalangan remaja khususnya Siswa-siswi SMAN 5 Medan," ujar Seketaris YKI Sumut Dr Siti Zahara Nasution S.Kpn, M.NS.


YKI Sumut
Seketaris YKI Provinsi Sumatera Utara Dr Siti Zahara Nasution, S.Kpn, M.NS Saat Memaparkan Mengenai Penyakit Kanker di SMAN 5 Medan

Menurut Siti Zahara Nasution, Kanker bisa menyerang siapa saja tanpa memandang usia, baik pria maupun wanita. Tetapi kanker juga bisa dicegah sejak dini, dengan menerapkan pola hidup sehat dan CERDIK (Cek kesehatan secara berkala, Enyahkan asap rokok, Rajin beraktivitas fisik, Diet yang sehat dan seimbang, istirahat yang cukup dan kelola stres) 


"Pola hidup sehat harus dibangun dari sekarang, masa remaja. Jaga pola makan, jangan merokok, dan perbanyak olahraga," ucapnya menambahkan. 


YKI Sumut
Tim YKI Provinsi Sumatera Utara Berfoto Bersama dengan Tim Darma Wanita Persatuan Pendidikan Sumatera Utara dan Kepala SMAN 5 Medan

Sementara itu, Kepala SMAN 5 Medan Supraba Ika Sari, mengucapkan terima kasih atas kehadiran YKI Sumut dalam acara Sosialisasi Cegah Kanker pada siswa-siswi SMAN 5 Medan, dan berharap apa yang disampaikan menambah wawasan siswa-siswi SMA Negeri 5 Medan.


“Ini suatu kebanggaan kami, terima kasih atas kehadiran YKI Sumut mudah-mudahan apa yang Ibu sampaikan bisa diterapkan anak didik kami dalam kehidupan sehari-hari untuk melahirkan siswa-siswi sehat dan berprestasi dibidang akademik," ujarnya. (HN/Bn)






Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)