Bersama Dinas Ketapang dan Dinas Pertanian, Lapas Siborongborong Panen Jagung Hibrida

Bersama Dinas Ketapang dan Dinas Pertanian, Lapas Siborongborong Panen Jagung Hibrida

Hendri
By -
0



Lapas Siborongborong

Bicaranews.com | SIBORONGBORONG - Dalam rangka kegiatan Pelatihan kemandirian Lapas siborongborong menggandeng Kepala Dinas Ketahanan pangan dan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Tapanuli Utara Untuk Memanen Jagung, Kamis (22/8/2024)


Bersama Kalapas Siborongborong, Krisman Ziliwu, SH dan para kepala Seksi Lapas Siborongborong tampak kegiatan juga dihadiri Kadis ketapang Ir. longgos pandiangan, M.Sc dan dari Dinas pertanian di Wakili oleh  Douglas Butar Butar, SP. Beserta jajaran dari Dinas terkait.


Ada pun kegiatan yakni pemanenan jagung hibrida bisi 2 (Dua) yang ditanam di lahan milik Lapas Siborongborong sejak tiga bulan yang lalu hasil dari koordinasi dengan pihak pihak terkait menyangkut Pelatihan Kemandirian sebagai bahan ajar untuk Warga binaan Lapas.


Adapun target panen yakni dua ton jagung selanjutnya akan di olah oleh pihak Lapas di bawah tanggung jawab seksi bimbingan kerja untuk menjadi pakan bebek dan ayam yang selama ini sudah di kembangkan oleh Lapas Siborongborong. (Humas Lasibor/Naomi Simaremare)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)