Kepala SMP Negeri se-Kota Medan Hadiri Acara Perpisahan Purna Tugas Kepala SMPN 3 Medan

Kepala SMP Negeri se-Kota Medan Hadiri Acara Perpisahan Purna Tugas Kepala SMPN 3 Medan

Hendri
By -
0



Dinas Pendidikan Kota Medan
Kepala UPT SMP Negeri 3 Medan Ariffudin Berfoto Diruang Kerja

Bicaranews.com | Medan - Sejumlah Kepala SMP Negeri se-Kota Medan hadiri acara perpisahan Purna Tugas Kepala SMPN 3 Medan Ariffuddin di halaman sekolah SMPN 3 Jalan Pelajar No.69 Kelurahan Teladan Timur, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan, Sumatera Utara, Sabtu (31/8/2024). 


Pantauan awak media Bicaranews.com dimana acara perpisahan Purna tugas Ariffuddin dimulai dengan hiburan dan kuis, kemudian dilanjutkan dengan makan bersama. 


Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Benny Sinomba Siregar yang diwakili Seketaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Andy Yudhistira, Kasi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan, Kepala SMP Negeri se-Kota Medan, Guru, alumni 80 SMPN 3 Medan, Alumni 87 SMPN 3 Medan, Alumni 77 SMPN 3 Medan, dan para undangan.



Dinas Pendidikan Kota Medan
Plt Seketaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Andy Yudhistira (Kiri) Didampingi Kepala UPT SMPN 3 Medan Ariffuddin dan Kasi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Beserta Alumni SMPN 3 Medan Berfoto Bersama Dalam Rangka Acara Perpisahan Purna Tugas Kepala SMPN 3 Medan

Plt Seketaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Andy Yudhistira mengatakan meskipun nantinya sudah pensiun, diharapkan tetap ikut berkontribusi dalam meningkatkan mutu pendidikan Kota Medan.


"Alhamdulillah dimasa kepemimpinan Pak Ariffuddin bisa menjadi contoh teman-teman yang muda kepala sekolah beliau matang pengalaman kemudian beliau salah satu kepala sekolah yang berprestasi yang baik, walaupun dia purnabakti kita berharap sportnya sumbangsihnya untuk membantu kita teman-teman yang lain di Dinas Pendidikan Kota Medan supaya bisa meningkatkan mutu pendidikan walaupun diluar tapi bisa berkontribusi berkolaborasi bersama kita bersama-sama untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kota Medan," ungkapnya. 


Hal senada diungkapkan perwakilan kepala SMP se-Kota Medan, Ihsan Porkas Harahap, S.Pd, M.Pd menyampaikan happy retirement merupakan masa pensiun dimana fase dalam kehidupan ketika seseorang berhenti bekerja secara aktif, biasanya setelah mencapai usia tertentu yang ditetapkan oleh peraturan negara. Semoga anda menjalani masa pensiun yang dipenuhi kebahagiaan bersama keluarga, sahabat, dan segala hal yang membuat Anda bahagia.


Dinas Pendidikan Kota Medan
Para Kepala SMP Negeri Kota Medan, Diantaranya Kepala SMPN 13 Medan Ihsan Porkas Harahap, S.Pd, M.Pd dan Kepala SMPN 36 Medan Pulungan Nababan Saat Mendengarkan Lagu Dalam Acara Perpisahan Purna Tugas Kepala SMPN 3 Medan

"Masa ini merupakan waktu untuk menikmati hasil kerja seumur hidup, dengan fokus pada kehidupan pribadi, keluarga, hobi, dan kegiatan lain yang mungkin tidak sempat dilakukan saat masih bekerja penuh waktu. Dalam hal ini Bapak Arifuddin Kepala SMPN 3 Medan telah banyak berbuat untuk pendidikan terutama di sekolah yang beliau pimpin. Beliau sosok yang merangkul guru-gurunya," ungkap Kepala SMPN 13 Medan


Kepala UPT SMPN 3 Medan Ariffudin menyampaikan terima kasih kepada seluruh guru dan pegawai atas kerjasamanya selama ini 


"Selaku Kepala sekolah yang hari ini memasuki masa Purna Bakti, saya berharap teman-teman di sekolah SMPN 3 Medan memelihara rasa kekeluargaan, persaudaraan, kekerabatan tanpa membeda-bedakan suku, agama, aliran, ras, jadi semua kita sesama pendidik dan tenaga kependidikan dapat bersinergi bergandeng tangan untuk menunaikan tugas kita dilingkungan sekolah yang kita cintai ini," sebutnya.


Dinas Pendidikan Kota Medan
Para Alumni 87,80,77 SMPN 3 Medan Ikut Serta Meriahkan Acara Perpisahan Purna Tugas Kepala UPT SMPN 3 Medan Di Halaman Sekolah SMPN 3 Medan

Ariffuddin juga berharap semoga Kepala sekolah yang baru nanti dapat melanjutkan program yang baik yang sudah kita rencanakan bahkan dapat  lebih meningkatkan lagi dan kreatif lagi demi kemajuan SMP Negeri 3 Medan. 


"Berulang-ulang saya katakan salah satu tugas suci seorang Kepala sekolah itu adalah memberikan kesejahteraan kepada guru dan tenaga pendidik lingkungannya, kesejahteraan itu tidak meluluh dalam bentuk materi tapi dalam bentuk kenyamanan, ketenangan dalam bekerja itu yang lebih utama," tutupnya. (HN/Bn)




Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)