Kepala SMPN I Babalan Jarang Ngantor, Diduga Takut Dikonfirmasi Wartawan Terkait Penggunaan Dana BOS

Kepala SMPN I Babalan Jarang Ngantor, Diduga Takut Dikonfirmasi Wartawan Terkait Penggunaan Dana BOS

Hendri
By -
0




Bicaranews.com | PANGKALAN BRANDAN - Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri I (SMPN I) Babalan Kecamatan Babalan, Kabupaten Langkat Sumatera Utara, jarang masuk kantor diduga karena takut di konfirmasi wartawan dan LSM terkait penggunaan dana BOS Tahun Anggaran 2023-2024.


Menurut keterangan beberapa wartawan dan LSM juga Satpam di sekolah ini, Kamis (29/8/2024) pukul 11.00 Wib. Bahwa Kepala SMPN I Babalan yang sekolahnya di Jalan Pendidikan Pangkalan Brandan, jarang masuk kantor.


Kepsek diduga telah mengangkangi PP Nomor 94 tahun 2021 mengenai disiplin masuk kerja dan jam kerja. Bagi PNS yang melakukan pelanggaran terhadap kewajiban masuk kerja dan menaati jam kerja, dapat dikenakan hukuman disiplin, " sebutnya, meminta namanya tidak di tulis.


Disebut-sebut bahwa, Tukiman Kepsek tersebut juga menjabat Plh Kepala sekolah di SMPN I Besitang, namun kedua sekolah ini sangat jarang di kunjungi,' tegasnya lagi.


Diminta kepada Pj. Bupati Langkat Faisal Hasrimy dan Kepala Dinas P dan P Langkat Saiful Abdi untuk segera melakukan teguran terhadap oknum Kepsek tersebut. Karena sangat berdampak kepada siswa-siswi juga bagi guru pengajar di sekolah ini.


"Artinya, bagai mana mungkin siswa bisa berprestasi kalau pemimpinnya saja jarang masuk jam kerja," ujarnya.


Dalam satu bulan, bisa kita hitung berapa kali Kepsek masuk kantor di Pangkalan Brandan maupun di sekolah Besitang. Hal tersebut telah diakui oleh pegawai TU di sekolah Besitang.


Parahnya lagi, di saat hari besar kegiatan sekolah seperti perayaan kemerdekaan RI dan kelulusan para siswa, kepala sekolah (Kepsek) tersebut tidak selalu berada di tempat. Apalagi disaat pencairan dana BOS dari pemerintah pusat, selalu menghindari konfirmasi dari awak media," cetusnya.


Terkait hal di atas, Kepala SMPN I Babalan Tukiman, saat di konfirmasi wartawan lewat Hp aktif namun tidak di angkat. Begitu juga Via WA aktif tidak di angkat. Saat via chat juga tidak berbalas. (Bn)


Pewarta : H. Simare-mare 


Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)