Kapolrestabes Medan Teddy Jhon Sahala Marbun Dimutasi, Ini Penggantinya!

Kapolrestabes Medan Teddy Jhon Sahala Marbun Dimutasi, Ini Penggantinya!

Hendri
By -
0



Polrestabes Medan

Bicaranews.com | MEDAN -
Kapolrestabes Medan, Kombes pol Teddy Jhon Sahala Marbun, dimutasi dari jabatan.

Mutasi tersebut tertuang dalam ST/2098/IX/KEP/2024 yang dikeluarkan oleh Karo SDM Mabes Polri.

Kombes pol Teddy Jhon Sahala Marbun, dimutasi menjadi menjadi Widyaiswara Kepolisian Madya Tingkat I Sespimti Sespim Lemdiklat Polri. 

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes pol Hadi Wahyudi membenarkan mutasi tersebut.

"Iya betul," jawabnya singkat, Minggu (22/9/2024).

Sebagai gantinya, Kombes pol Gidion Arif Setyawan dipercaya menjabat sebagai Kapolrestabes Medan.

Sebelumnya, Kombes pol Gidion Arif Setyawan menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Utara Polda Metro Jaya.

Sosok Teddy Jhon Sahala Marbun

Sebelumnya., Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun, ditunjuk sebagai Kapolrestabes Medan yang baru menggantikan Kombes pol Valentino Alfa Tatareda.

Sebelum ditunjuk sebagai Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun menjabat sebagai Dirreskrimsus Polda Sumut.

Profil singkat Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun.

Teddy merupakan kelahiran Kota Madiun pada 28 Juli 1969.

Ia merupakan penganut agama Kristen dan bersuku Batak. 

Perwira melati tiga ini merupakan lulusan Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) atau yang sekarang disebut Akademi Kepolisian (Akpol) pada tahun 1992.

Teddy memulai karirnya di institusi kepolisian di tahun 1993, berawal ia menjadi Pama di Polres Aceh Utara.

Di Aceh, karirnya terbilang lama sampai tahun 2001 dan telah mengemban sejumlah jabatan penting.

Ia pernah menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Aceh Selatan, Kasat Serse Polres Aceh Timur, Kasat Serse Polres Pidie, Kanit Serseum Polda Aceh.

Kasat Serse Polres Aceh Selatan, dan Kapuskodalops Polres Aceh Timur. 

Selesai menjalankan tugas di Aceh, Teddy pun melanjutkan karir Kepolisiannya di Sumatera Selatan hingga tahun 2005.

Di sana, dia juga menjabat sejumlah jabatan mulai dari Kanit I Pidum Dit Serse Polda Sumsel, Kasubdit Bin Ops Dit Polair Polda Sumsel, Kasi Yanduan Bid Propam Polda Sumsel, dan Wakapolres Muara Enim. 

Setelah beberapa tahun di Sumatera Selatan, Teddy dimutasi ke Kalimantan Barat sampai tahun 2009.

Di Kalimantan Barat, Teddy menjabat sebagai Pamen Polda Kalbar dan Kapolres Kapuas Hulu. 

Lalu, ditahun 2011 ia dipercaya menjadi Wadirpolair Polda Metro Jaya dan kemudian di tahun 2014 Teddy menjabat sebagai Dirpolair Polda NTT.

Tahun 2016 ia dipercaya menjadi Dirpolair Polda Kepri, tahun 2018 dia menjadi Kabagbanops Rakorwas PPNS Bareskrim Polri.

Di tahun 2020, ia menjabat sebagai Kasubdit II Dittipidter Bareskrim Polri dan di tahun 2022 Teddy dipercaya menjabat sebagai Dirreskrimum Polda Sumut.

Riwayat pendidikan.

Teddy mengenyam pendidikan Sekolah Dasar di Sekolah Kristen Methodist Indonesia Medan, pada tahun 1982. 

Kemudian, ia melanjutkan sekolah di SMA Swasta Methodist Indonesia Medan, pada tahun 1988. 

Setelah itu, Teddy pun melanjutkan masuk AKABRI dan menjadi alumni pada tahun 1992. Dia juga merupakan lulusan Salapa pada tahun 2002.

Lalu, ia juga merupakan lulus Sespim pada tahun 2008, dan lulus Diklatpim TK.I pada tahun 2021. 

Tidak hanya di kepolisian, juga juga pernah berkuliah di Universitas Palembang, pada tahun 2003, di Universitas Sriwijaya, pada tahun 2007, dan Universitas Trisakti Jakarta, pada 2017. (Trib/Bn) 

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)