Peresmian Program Pembangunan 50 Titik Air Bersih di Wilayah Danau Toba

Peresmian Program Pembangunan 50 Titik Air Bersih di Wilayah Danau Toba

Hendri
By -
0



Kasad TNI

Bicaranews.com | BALIGE - Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Toba pada Jumat, 20 September 2024


Dalam kunjungan ini, Jenderal Maruli meresmikan program pembangunan 50 titik pompa air bersih di wilayah sekitar


Danau Toba, termasuk di Desa Tarabunga, Kecamatan Tampahan, sebagai salah satu penerima manfaat.


Selain peresmian pompa air, bantuan tambahan berupa asupan gizi seperti telur, susu, bubur, serta program penanggulangan stunting juga disalurkan kepada masyarakat setempat.


Jenderal Maruli menekankan pentingnya pemeliharaan sumber air tersebut agar dapat dinikmati secara berkelanjutan oleh masyarakat.


“Air bersih ini harus kita jaga bersama agar masyarakat bisa benar-benar memanfaatkannya. Kami sudah melaksanakan program ini di berbagai daerah di Indonesia, termasuk saat saya bertugas di Jawa,” ungkapnya.


Jenderal Maruli turut didampingi oleh istrinya, Boru Panjaitan, yang merupakan putri dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, serta Pangdam I Bukit Barisan beserta jajarannya.


Bupati Toba, Poltak Sitorus, menyampaikan apresiasi mendalam kepada Jenderal Maruli atas perhatian dan kepeduliannya terhadap Kabupaten Toba.


“Atas nama masyarakat Toba, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Kami mendoakan agar Bapak KASAD senantiasa diberkati kesehatan, umur panjang, dan keselamatan dalam menjalankan tugasnya,” ujar Poltak. (Humas Rutan/Naomi Simaremare)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)