Sat Samapta Polres Langkat Menggelar Pengamanan di Kantor KPU Langkat

Sat Samapta Polres Langkat Menggelar Pengamanan di Kantor KPU Langkat

Hendri
By -
0



Polres Langkat
Satuan Samapta Polres Langkat Saat PAM di Kantor KPUD di Stabat, Langkat

Bicaranews.com | LANGKAT - Personel Sat Samapta Polres Langkat menggelar pengamanan di Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Langkat di Stabat, menjelang kampanye Pemilihan Kepala Daerah Calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat tahun 2024.  


Kegiatan ini untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban selama tahapan pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat tahun 2024," ujar Kasat Samapta Polres Langkat kepada wartawan melalui Kasi Humas AKP Rajendra Kusuma, Senin (30/9/2024).


Kemudian untuk memastikan tahapan Pilkada di Langkat berjalan aman dan kondusif, sesuai yang diharapkan semua pihak.


AKP Rajendra Kusuma menyebutkan bahwa, pengamanan di KPUD Langkat ini adalah prioritas utama Polres Langkat, mengingat pentingnya menjaga stabilitas selama Pilkada berlangsung.


Sehingga tidak terjadi gangguan yang dapat menghambat proses tahapan pemilihan, terutama lokasi vital di KPUD Langkat," sebutnya.


Itu sebabnya, personel Sat Samapta Polres Langkat telah di instruksikan Kapolres Langkat untuk selalu siap siaga di lapangan, guna menghadapi terjadinya gangguan dari dalam maupun luar daerah," lanjutnya lagi.


Tidak lupa, Kasat Samapta Polres Langkat telah mengingatkan seluruh personel agar tetap menjalankan tugasnya secara profesional. Mengutamakan netralitas dan tidak terlibat dalam politik praktis, menjaga disiplin serta selalu bersinergi dengan instansi terkait.


Sebelumnya, Kapolres Langkat berharap selama proses Pilkada 2024 dapat berjalan aman dan damai sesuai harapan kita bersama. Sehingga apa yang kita dambakan selama ini tidak kerja sia-sia," kata Kasi Humas. (Hum/Bn)


Pewarta : H. Simare-mare 


Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)