Rutan Balige Laksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024

Rutan Balige Laksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024

Hendri
By -
0



Rutan Balige

Bicaranews.com | BALIGE - Bersama Pancasila Wujudkan Indonesia Emas, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Balige Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara laksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024. Senin (1/10/2024) 


Mengusung tema "Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas," kegiatan berlangsung di lapangan upacara Rutan Balige yang diikuti oleh Karutan Balige, pejabat struktural, beserta seluruh petugas yang dan para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).


Upacara diawali prosesi mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan yang dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Balige, David Nicolas selaku Inspektur Upacara. Karutan kemudian membacakan teks Pancasila yang diikuti oleh seluruh peserta upacara lalu dilanjutkan dengan pembacaan teks pembukaan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945, serta pembacaan Naskah Ikrar.


Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini berjalan dengan khidmat dan lancar dan diakhiri dengan foto bersama. Kemudian seluruh peserta upacara mendengarkan Pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi melalui Youtube. (Humas Rutan/Naomi Simaremare)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)